PANGKEP - Bupati Kabupaten Pangkep H Muhammad Yusran Lalogau, Sp, M, Si Bersama Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo bersama Kapolres, Kajari, Ketua Pengadilan, juga hadir dari PT Semen Tonasa serta Camat Se Kabupaten Pangkep dalam acara Pencanangan Pembentukan Kampung Pancasila di taman Bambu Runcing kota Pangkep Kamis (1/9/2022)
Dalam acara tersebut ditandai pelepasan balon ke udara oleh Bupati Pangkep H Muhammad Yusran Lalogau.
Dandim 1421 Pangkep dalam arahannya mengatakan bahwa Pancasila merupakan perjanjian luhur para pendiri Bangsa Indonesia.Dia menjadi bagian yang tidak bisa terpisahkan dengan kehidupan Bangsa Indonesia sebagai mana tercermin dari sila sila Pancasila dapat kita jumpai dalam segenap kehidupan bangsa Indonesia.
Menurutnya nya bahwa Pancasila adalah kebaikan yang tidak menjadi hapalan semata, namun tertanam kuat dalam jiwa dalam sanubari kita sehingga akan mempunyai jiwa'yang kuat dalam menempuh jaman dan hal ini menjadi misi kita dalam mempersiapkan manusia Indonesia seutuhnya.
Dia menjelaskan bahwa pencanangan pembentukan kampung Pancasila di wilayah kabupaten Pangkep khususnya di Kelurahan Padoang Doangan kecamatan Pangkajene ini dapat berjalan lancar dan khidmat. ( Herman Djide)