Jelang Pilkada, Kapolsek Bungoro Pimpin Patroli Dialogis dan Himbau Warga Jaga Kamtibmas

    Jelang Pilkada, Kapolsek Bungoro Pimpin Patroli Dialogis dan Himbau Warga Jaga Kamtibmas
    Jelang Pilkada, Kapolsek Bungoro Pimpin Patroli Dialogis dan Himbau Warga Jaga Kamtibmas

    PANGKEP – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan segera berlangsung, Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Nicolaus, S.Sos., MH memimpin langsung pelaksanaan giat patroli dialogis di Kelurahan Samalewa, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep, pada Rabu (23/10/24).

    Dalam kegiatan patroli tersebut, Kapolsek bersama personel Polsek Bungoro menyempatkan diri berdialog dengan warga setempat. AKP Abdul Haris Nicolaus menyampaikan pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) jelang Pilkada, terutama saat memasuki masa kampanye yang kerap memunculkan potensi kerawanan.

    “Dalam masa kampanye ini, kita harapkan seluruh warga tetap menjaga suasana harmonis dan damai. Hindari provokasi yang dapat memicu konflik, terutama yang beredar melalui media sosial. Kami juga mengimbau agar masyarakat bijak dalam menggunakan media sosial, jangan sampai terpancing oleh informasi yang belum tentu benar, ” ungkap Kapolsek.

    Patroli dialogis yang dilakukan Polsek Bungoro ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat menjelang Pilkada serta mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat guna menciptakan rasa aman dan nyaman.

    "Kami siap mendukung terlaksananya Pilkada yang aman, damai, dan kondusif. Mari kita jaga kebersamaan di antara kita semua, " tambah AKP Abdul Haris.

    Kegiatan patroli dialogis ini mendapatkan respon positif dari warga Kelurahan Samalewa. Mereka menyambut baik kehadiran polisi yang aktif berinteraksi dan memberikan himbauan secara langsung terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan, terutama di tengah dinamika politik saat ini.

    Dengan adanya himbauan ini, diharapkan warga tetap bijak dalam menyikapi situasi politik serta berperan aktif menjaga situasi tetap kondusif selama proses Pilkada berlangsung (Hasmir23)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Jamin Keamanan Pilkada di Pulau Sapuka, ...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungan dan Silaturahmi Kapolda Sulsel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Kanit Binmas Polsek Liukang Tangaya Hadiri Reses DPRD Dapil IV, Serap Aspirasi Masyarakat
    Bhabinkamtibmas Aiptu Solotang Patroli Himbauan Aman Jelang Pilkada Serentak 2024
    Peduli dan Berbelasungkawa, Ibu Ketua Bhayangkari Ranting Liukang Tangaya Melayat ke Rumah Duka 
    Rayakan HUT ke-56, PT Semen Tonasa Tanam 20.000 Pohon dan Apresiasi Karyawan Berprestasi
    Kanit Binmas Hadiri Pelantikan Pengawas TPS Se-Kecamatan LiukangTupabbiring 
    Polsek Bungoro Bersinergi dengan TNI dan Panwas Kecamatan, Lakukan Pengamanan Kampanye Jelang Pilkada 2024
    Pengukuhan Bunda Literasi, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Pangkep Muhiddin: Bangun Masyarakat Literat dan Berdaya Saing
    KM Sabuk Sandar di Dermaga  Pulau Sapuka, Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya Laksanakan Pengamanan 
    Polsek Bungoro Hadir Beri Rasa Aman Pada Giat Hajatan Warga Yang Dihibur Artis KDI
    Jamin Keamanan Pilkada di Pulau Sapuka,  Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya Laksanakan Cooling System 
    Mengusung Program Pro-Rakyat, MYL-ARA Siap Wujudkan Pangkep yang Maju dan Sejahtera
    Stap Ahli Jaksa Agung Leonard Eben Simanjutak Buka Seminar Budaya Unggul dari Sulawesi-Selatan Untuk Indonesia
    Kapolsek Bungoro Kompol Alamsyah Hadiri Giat Kujungan Kerja Dandim 1421 Pangkep Di Koramil 03 Bungoro
    Bakti Untuk Masyarakat, Personil Koramil 1421-08/Lk Tangaya Bersihkan Lapangan Sepak Bola Sapuka. 
    Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau  Sambut Menparekraf  Sandiaga Uno Kunjungi Desa Wisata Balleanging
    Meriahkan Bulan K3 Tahun 2024,  Direktur Operasi PT Semen Tonasa Moch. Alfin Zaini: 32 Perwakilan Perusahaan dan Lembaga Se-Sulsel Ikuti Kejuaraan Badminton

    Ikuti Kami